top of page

Mentoring untuk Anda, untuk Kita Semua

Kapasitas dan kualitas pembelajaran masyarakat Indonesia mempunyai dampak yang besar atas kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia. Edukasi yang diterima seorang individu akan memberikan dampak yang signifikan bagi individu lain di masa yang akan datang. Dari saat kita mulai belajar di sekolah, keinginan kita belajar dan apa yang kita pelajari akan sedikit demi sedikit membentuk masa depan kita masing-masing.


Hidup seorang manusia berkembang dari proses belajar. Dari mulai saat kita dilahirkan, kita belajar banyak hal dengan mengobservasi apa yang dilakukan orang tua kita. Kita masuk sekolah untuk lebih banyak belajar banyak mata pelajaran dan cara bersosialisasi dengan manusia-manusia lain di luar keluarga kita. Setiap interaksi yang kita lakukan dengan orang lain merupakan sebuah kesempatan belajar yang terjadi secara alami. Setiap orang mengalami peristiwa dan interaksi yang berbeda, sehingga membangun pengalaman dan ilmu pengetahuan yang berbeda pula. Oleh karena itu, penting untuk kita bisa terbuka untuk menerima ilmu baru dari orang lain, terutama yang bisa memberikan perspektif yang berbeda dengan pengalaman-pengalaman yang berbeda dengan kita.


Mentoring menjadi salah satu proses pembelajaran yang diterapkan banyak orang untuk mendapatkan ilmu dan wawasan dari seseorang yang lebih berpengalaman. Tetapi apa yang menjadi indikator-indikator bahwa seseorang perlu mentoring? Siapa saja yang perlu mendapatkan mentoring? Dan kenapa kita perlu mentoring?


Mentoring adalah proses yang terbuka untuk semua orang, tetapi ada beberapa karakteristik individu yang bisa membantu jalannya proses mentoring dan akan menghasilkan dampak positif setelah selesainya proses mentoring. Seorang individu yang akan menjalani proses mentoring sebaiknya memiliki keinginan yang kuat untuk terus berkembang dan keinginan untuk terus belajar. Seseorang yang akan menjalani proses mentoring harus bisa terbuka untuk mempelajari hal-hal baru untuk program mentoring tersebut bisa membuahkan hasil yang diinginkan.Tentu seseorang yang enggan belajar atau menerima ilmu baru akan menghambat jalannya proses mentoring.


Seorang individu yang akan menjalani proses mentoring diharapkan mempunyai keinginan untuk memberikan dampak yang positif terhadap hidupnya, orang di sekitarnya, dan untuk negaranya. Individu yang ingin menciptakan perubahan dan aktif di komunitas menjadi mentee yang ideal dan individu tersebut akan dapat menerapkan hal-hal yang dipelajari dari proses mentoring dengan baik.


Hal-hal yang disebutkan di atas akan sangat berdampak kepada jalannya proses mentoring dan hasil dari proses mentoring tersebut sendiri. Setiap orang pasti mempunyai hal tersebut, tapi mungkin tidak semua terbuka terhadap hal tersebut ataupun sadar jika mereka membutuhkan perspektif orang lain untuk dapat berkembang. Jika Anda merupakan seseorang yang mempunyai keinginan tinggi untuk terus belajar dan untuk memberi dampak positif, mentoring tentu dapat membantu Anda dalam proses perkembangan Anda.


Dengan adanya budaya mentoring di dalam komunitas Indonesia, mentoring bisa menjadi sebuah proses yang memegang peran penting dalam pengembangan diri pemimpin-pemimpin Indonesia. Mentoring memelihara hubungan antara generasi lama dan generasi baru. Mentoring menjamin adanya pertukaran pikiran dan ilmu pengetahuan dari generasi ke generasi. Rumah Mentor Indonesia merupakan sebuah asosiasi yang menghubungi para pemimpin ternama di Indonesia dengan generasi pemimpin baru.

188 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page